14 Agustus 2016

Liga Mahasiswa Nasdem Gelar Dialog Bersama Dengan Anggota DPD RI

Dialog dan Diskusi | Foto: Kaliandanews

Kaliandanews.com, Bandar Lampung - Liga Mahasiswa Nasdem Adakan Dialog bertemakan "Mengikisnya Rasa Nasionalisme ditengah arus Globalisasi", dengan Narasumber DR ,Yuria Tubarat, Dip Ing Mopa Caraboloka, Ricky Agusta SH 'MH yang diselenggarakan oleh Liga Mahasiswa Nasdem Provinsi Lampung dikantor DPW Partai Nasdem Provinsi Lampung Sabtu (13/8) Siang.

Acara diskusi ini dihadiri sekitar 30 orang mahasiswa, dari berbagai Universitas di Provinsi Lampung, Seperti Darmajaya, Teknokrat, IAIN Raden Intan, dan Universitas Lainnya. Dimana Para mahasiwa ini akan dibimbing dan dibina Tentang rasa Nasionalisme wawasan kebangsaan. “Membangun karakter kebangsaan dan budi pekerti yang kedaulatan NKRI” yang dibuka langsung oleh Sektaris DPW Nasdem Provinsi Lampung Fauzan Zibron,SE,Akt

Ketua Liga Mahasiswa Provinsi Lampung Fery Yansyah menuturkan, "Rasa Cinta terhadap tanah Air mulai memudar dengan diadakan Acara harapan kita dibawa pundak mahasiwa kembali mencintai dan Bangga terhadap bangsa dan bernegara terhadap jati diri bangsa Kata Fery Mencontohkan harus Mencintai Pruduk Dalam Negeri itu bagian cinta tanah air dan Bangsa dan Negara" Tuturnya.

Syarif,SH ,MH Angota DPD RI dari Lampung yang menjadi salah satu Narasumber mengaku terpanggil dan siap untuk membina generasi muda penerus bangsa, karena potensi yang besar ada pada generasi muda yang kini masih duduk di bangku kuliah.



“Problematika saat ini kian komplek dan tantangan ke depan makin berat. Oleh sebab itu, mari kita sama-sama asah asuh dengan kepribadian yang kuat sehingga dapat dijadikan sebagai pembentukan karakter bangsa, dengan senantisa mengedepankan nilai-nilai pancasila,” pungkas Syarif, SH, MH yang juga salah satu angota MPR RI ini. (AY)


Berita Terbaru